Rabu, 23 November 2016

Anak IPS? Ini Cara Mudah Memahami Pelajaran Sosiologi

UN 2016 diselenggarakan 3 kali!

Wah, saat membacanya kamu pasti langsung kaget dan ngeri, kan? Eh, tapi tenang dulu. Kamu nggak perlu menjalani UN 3 kali, kok. Masing-masing UN punya sasaran dan tujuannya sendiri.
  1.   UN 2016 pertama
Menurut berita dari Kemendiknas, UN 2016 pertama ini, akan diselenggarakan pada tanggal 22 Februari 2016. Nah, UN 2016 pertama ini lebih kepada ujian perbaikan yang diperuntukkan bagi peserta UN 2015 yang belum memenuhi standar kompetensi lulus. Mereka yang belum lulus ini biasanya gagal di satuan mata pelajaran dan ingin mengulang. Nantinya, UN perbaikan 2015 ini akan dilaksanakan berbasis komputer alias dengan system online. Kisi-kisi materi ujiannya akan sama dengan kisi-kisi UN 2015. Jadi, buat kamu yang akan ikut UN perbaikan 2015, pelajari lagi kisi-kisi soal UN di tahun lalu, ya! Ujian perbaikan ini akan diselenggarakan di SMA atau SMK domisili siswa saat ini. Pendaftarannya dapat dilakukan secara online ke dinas provinsi. Oh ya, ujian perbaikan ini nggak wajib, kok!
  1.   UN 2016 kedua
Nah, ini nih yang kamu tunggu-tunggu! UN 2016 kedua barulah diperuntukkan buat kamu siswa siswi SMA atau SMK yang akan lulus tahun ini. Menurut jadwal dari Kemendiknas, UN 2016 periode kedua ini akan diselenggarakan mulai tanggal 4 April 2016. Nah, sama seperti UN 2015, UN 2016 utama kali ini bukanlah penentu utama kelulusan,
  1.   UN 2016 ketiga
Periode UN 2016 ketiga ini sama seperti UN perbaikan 2015. Hanya saja, UN 2016 periode ketiga ini merupakan UN perbaikan 2016 dan diperuntukkan bagi siswa-siswi SMA atau SMK yang belum memenuhi standar kompetensi kelulusan. UN perbaikan 2016 periode ketiga akan diselenggarakan awal Juni atau awal September. Kisi-kisi soalnya akan menggunakan kisi-kisi UN 2016 utama. Mekanismenya akan sama kok dengan UN perbaikan 2015, yaitu dilakukan dengan berbasis online, diselenggarakan di SMA atau SMK domisili siswa, dan pendaftarannya dapat dilakukan secara online ke dinas provinsi.

Menggunakan 2 kurikulum

Oh ya, Quipperian, kabarnya, soal-soal untuk UN 2016 utama ini akan berubah guna menguji kemampuan berpikirmu. UN 2016 utama merupakan UN pertama kali yang menggunakan 2 kurikulum, lho! Kurikulum 2006 (K-2006) dan Kurikulum 2013 (K-13). Menurut Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan, perbedaan kurikulum ini nggak akan menjadi masalah karena meskipun kurikulum berbeda, materi soalnya nggak akan jauh berbeda, kok. Beliau menambahkan bahwa, soal-soal K-2006 dengan K-13 hanya berbeda 5% saja. Dan, perbedaan 5% tersebut akan ditiadakan agar tidak membingungkan kamu.

Dilaksanakan dengan berbasis online dan cetak

Rencananya, UN 2016 utama akan dilaksanakan dengan berbasis online dan cetak, lho, Quipperian. Langkah ini dilakukan setelah melihat kondisi beberapa sekolah di beberapa wilayah di Indonesia. Masih banyak sekolah-sekolah yang belum layak mengikuti Ujian Nasional berbasis komputer atau online.
Nah, sekarang kamu sudah tahu kan hal-hal apa saja yang membedakan UN 2016 ini dengan UN 2015? Jadi, kamu harus benar-benar mempersiapkannya, ya. Usahakan kamu bisa memenuhi nilai standar kompetensi lulus (SKL) dalam UN 2016 utama! Sehingga, kamu nggak perlu mengikuti UN perbaikan 2016, Quipperian! Beberapa hal yang perlu kamu tahu untuk mempersiapkan UN 2016 adalah:

Tips Belajar Pelajaran IPA dari Hal Paling Sederhana!

  1.       Pelajari kisi-kisi UN dari 2 kurikulum
Kamu bisa berlatih kisi-kisi soal UN yang menggunakan kurikulum K-2006 dan K-13. Jadi, cobalah cari buku-buku lama yang menggunakan kurikulum K-2006. Kamu bisa meminjamnya dari perpustakaan, alumni atau membelinya di toko buku bekas.
  1.       Ikut pelajaran tambahan
Kamu bisa mengikuti pelajaran tambahan dengan ikut bimbingan belajar baik di sekolah, lembaga bimbel maupun belajar online. Nah, buat kamu yang lebih suka ada di rumah, belajar online bisa jadi solusi utama, lho! Tenang, belajar online nggak kalah kok sama yang belajar langsung.
Nah, itu tadi informasi penting tentang UN 2016 yang wajib banget kamu ketahui. Well, semoga kamu sukses menghadapi UN 2016 ini dan mendapat hasil yang memuaskan yaa!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar